Fungsi tool

0
1991

Hai teman-teman kali ini aku akan menjelaskan tentang beberapa macam tool yang seringkali di gunakanakan pada Adobe Illustrator.  Salah satu bagian dari keseluruhan pada program Adobe Illustrator yaitu tool, yang berguna untuk mengerjakan suatu perintah terhadap objek yang sedang di buat. Berikut ini beberapa penjelasan icon yang harus kamu ketahui.

Type Tool (T) Berfungsi untuk membuat suatu teks.
Type on a Path Tool Berfungsi untuk membuat suatu teks yang mengikuti bentuk objek
Line Segment Tool Berfungsi untuk membuat suatu kelurusan garis
Elips tool (L) berfungsi untuk membuat suatu objek lingkaran.
Eraser Tool (Shift+E) Berfungsi untuk menghapus suatu objek.
Selection Tool (V) Berfungsi untuk memilih atau menyeleksi suatu objek yang akan kita edit.
Direct Select Tool (A) Berfungsi untuk memilih titik kurva yang akan kita rubah ke suatu objek.

Zoom Tool (Z) Berfungsi untuk memperbesar dan memperkecil suatu lembar kerja dalam dokumen.

Magic Wand Tool (W) Berfungsi untuk memilih suatu objek lebih dari satu dalam satuan warna, gradasi warna maupun bentuk garis objek.

Rotate Tool Berfungsi untuk memputar balikan suatu objek, dengan anda menekan tombol Shift makan objek tersebut akan berbalik secara 45 derajat.
Pen Tool (P) Berfungsi untuk membentuk suatu objek dengan menghubungkan antara titik yang satu ke titik yang lain. Titik dalam pen tool itu disebut anchor point, jika titik tersebut di select maka akan muncul suatu garis handle. yang dimana garis tersebut bisa mengatur kelengkungan garis yang terbentuk dari pen tool.

Mesh Tool (U) Berfungsi untuk membuat gradasi pada objek dengan cara menambahkan dan mengurangkan baris untuk membuat ruang gradasi warna. Tekan Mesh Tool kemudian pilih ruang yang akan di tambah baris kolom, Jika ingin menghapus, cukup tekan tombol (-) berbarengan dengan titik baris kolom.

Icon dengan kotak yang bertumpuk tersebut adalah icon tampilan warna, icon yang saling bertumpukan itu di sebut Fill dan Outline, jika salah satu icon berada di depan maka itulah icon aktif dan dapat di edit. dan mengeditnya itu dengan cara menekan tombol (x) untuk megganti warna yang di inginkan.

Kurang lebih hanya itulah yang dapat saya jelaskan dalam beberapa fungsi tool yang terdapat dalam Adobe Illustrator, semoga dapat memberi banyak manfaat bagi anda yang ingin mengenal Desai lebih dalam.